Lost You Forever Season 2: Kisah Cinta Beragam Rasa

Kalau mencari drama yang bagaimanapun tetap masuk ke kategori sad ending sekaligus happy ending, cdrama Lost You Forever ini yang pertama akan selalu diingat. Memang drama yang akan selalu diingat karena cerita dan kualitas penggarapannya.

review dan sinopsis Lost You Forever Season 2
Cinta Xiao Yao hanya untuk satu di antara mereka


Drama ini berhasil membuat penontonnya terbelah minimal menjadi 3 bagian: Tim Xiang Liu, Tim Cang Xuan dan Tim Tu Shan Jing. Tim Feng Long mungkin terbentuk namun minoritas. Pada siapapun akhir cinta Xiao Yao berlabuh, semuanya tetap patah hati. Lost You Forever, sesuai benar dengan judulnya.... 

Pilih manapun semuanya kalah. Mungkin karena karakter Tu Shan Jing yang paling minor di antara 3 cogan lain yang cintanya berlabuh pada Xiao Yao? Btw, sobat Susindra menonton cdrama terviral ini?


Sinopsis Lost You Forever season 2

Cang Xuan (CX) memberi kode cinta pada Xiao Yao (XY) tapi yang bersangkutan tidak paham. Pernyataan cinta secara samar gagal.

Xiao Yao selalu beranggapan Cang Xuan adalah gege atau kakanda. Ia tahu semua upaya CX agar jadi Raja Xiyan demi melindungi dirinya, adinda kesayangan. Keduanya merupakan saudara sepupu satu nenek.

Cang Xuan menjadi raja di Lost You Forever Season 2
Cang Xuan menjadi penguasa nomor 1 demi melindungi Xiao Yao


Demi kestabilan posisi sebagai raja, Cang Xuan harus memiliki ratu dari keluarga kuat. Pilihannya antara Haoling Ah Nian (AN) atau Chenrong Xin Yue (CXY). Pilihan jatuh pada CXY. Yang pilih Ah Nian jangan sedih karena nantinya ia menjadi permaisurinya CX juga, kok.

Demi hal yang sama pula Xiao Yao, bersedia menikah dengan Chishui Feng Long (FL), yang merupakan kakanda dari CXY. Pernikahan XY dan FL gagal karena Fangfeng Bei (karakter Xiang Liu lainnya) datang  dan membawa XY pergi. Beruntung FL menikahi XY demi status sehingga ia puas dengan ganti rugi malu yang diterima dari Raja Xiyan. 

Masalah selesai dan cepat terlupakan dengan "kematian" Fangfeng Bei, alter ego XL yang selalu menghibur XY di Bumi Chenrong. XY menangis sedih dan sangat murka pada XL karena karakter FB dibunuh. XY sedih sekali kehilangan teman baiknya. Seperti itulah sosok XL di matanya. Semua pertemuan dan kebersamaan mereka selalu berbalut transaksi saling untung.

Fengfang Bei
Fangfeng Bei, sosok alter ego Xiang Liu. FFB teman bermain yang asyik bagi Xiao Yao

Xiao Yao marah sekali dan menangis lama karena karakter Fangfeng Bei meninggal dan pembunuhnya adalah Xiang Liu sendiri. Tentunya ia tak tahu perihal transaksi yang dilakukan Xiang Liu dengan Tu Shan Jing. Si flamboyan FFB adalah teman dekat dan penghibur Xiao Yao paling banyak di Dahuang, bahkan mengajarinya memanah.

Xiao Yao meminta bantuan Tushan Jing untuk kembali ke Chenrong. Akhirnya ia tahu bahwa TSJ sakit parah dan tahu kejanggalan pernikahan TSJ dengan FYY. Cinta XY pada TSJ kembali menguat dan ia bertekad membuka kejahatan Fangfeng Yi Ying dan Tushan Hou. Rencananya berhasil. TSJ kembali bebas dan mereka berencana menikah.

Raja Agung (sebutan untuk mantan raja) alias kakek kandung Cang Xuan dan Xiao Yao merestui hubungan antara XY dan TSJ. Cang Xuan tak banyak berkata saat tahu TSJ dibunuh oleh permaisurinya. 

TSJ menghilang dalam kondisi terluka parah. XY melakukan ritual pernikahan dengan Jing sendiri sesuai jadwal. CX tak berhasil mencegah karena kakek raja merestui. 

Ambisi CX makin besar karena ia ingin menyatukan seluruh Dahuang. Seperti penjelasan sebelumnya bahwa Dahuang terbagi menjadi 3 setelah kekalahan Kerajaan Chenrong. Hanya tinggal menaklukkan Kerajaan Haoling dan pasukan desertir Chenrong yang dilindungi oleh Xiang Liu. Karena pasukan inilah XL tak bisa menuruti kata hatinya tuk bersatu dengan Xiao Yao.

Ah Nian, putri raja yang baik hati dan lugu akhirnya maju menjadi pemimpin perang melawan kekasih hatinya sendiri


Singkat cerita pasukan CX menyerang Kerajaan Haoling dan berakhir dengan pernikahannya dengan Ah Nian. Setelah itu ia menyerang pasukan desertir. Perlawanan berakhir dengan kematian Xiang Liu.

Tahun demi tahun berlalu sejak TSJ hilang. XY sudah nyaris berhenti berharap, tetap tak ditemukan. Ia datang tepat waktu dan menyelesaikan semua rintangan cinta mereka. 


Review Lost You Forever season 2

Lost You Forever season 2 diawali dengan rekapan season sebelumnya, dilanjutkan percakapan antara Xiao Yao dan Cang Xuan. Yang belum menonton season 1 bisa langsung menonton mulai sini. Takkan banyak roaming.

Awalannya juga mengena. Secara singkat dijelaskan tentang awal mula cinta Cang Xuan (CX), Xiang Liu (XL), dan Tu Shan Jing TSJ) pada Xiao Yao (XY) tumbuh dan berkembang, dan bagaimana Feng Long (FL) datang sebagai tunangan. Kecuali XL, mereka semua adalah klan dewa. 


Cinta Cang Xuan dan Xiao Yao: cinta dua saudara

Peristiwa-peristiwa berkesan yang menjelaskan seberapa mendalam perasaan mereka satu sama lain. Xiao Yao mencintai mereka semua dengan cara yang berbeda-beda, namun jelas cinta perempuan pada laki-laki hanya untuk Tu Shan Jin, padahal ia bertunangan dengan Feng Long. 

Xiao Yao bertunangan dengan Feng Long demi kestabilan Cang Xuan sebagai Raja Xiyan. Ia juga tak lagi percaya pada cinta setelah Tu Shan Jing menikahi Fangfeng Yi Yin. 

Cang Xuan menjadi raja agar dapat melindungi Xiao Yao. Ia berhasil mewujudkan cita-citanya tapi merasa kehilangan Xiao Yao. Ia punya permaisuri dan selir namun cintanya tetap pada Xiao Yao. 

Sepupu yang saling melindungi


Xiao Yao bukan lugu jika tetap tidak tahu cinta Cang Xuan, bahkan sampai episode nyaris berakhir. CX merasa TSJ terlalu lemah dan plinplan. Tentu saja karena CX tidak bisa memahami mengapa TSJ bisa memaafkan Tushan Hou dan Fangfeng Yi Ying yang sudah jelas-jelas berkali-kali melakukan upaya pembunuhan TSJ. 


Cinta Xiang Liu dan Xiao Yao: Cinta transaksional

Xiang Liu adalah siluman ular berkepala sembilan. Ia punya dua kehidupan, yaitu sebagai Fangfeng Beli yang flamboyan dan Xiang Liu si siluman yang menjadi penasihat jenderal pasukan desertir Chenrong. Meski sudah ratusan tahun berlalu sejak Kerajaan Chenrong takluk, namun pasukan desertir dan XL tetap setia pada kerajaannya. 

Xiao Yao punya satu syarat untuk mencari pendamping hidup yaitu orang yang mau menyepi bersama, tak lagi terlibat dengan warna-warni dunia. XL tak bisa memenuhi hal itu, bagaimanapun cintanya pada XY. Si genius langka ini takkan meninggalkan ayah angkat dan pasukannya. Pilihannya hanya satu, mati di medan perang.

Xiang Liu memilih mengorbankan cinta


XL mencintai XY, namun ia cukup realistis saat membatalkan pernikahan XL dengan Feng Long. Dia tahu identitasnya sebagai Fangfeng Bei hilang jika melakukan hal itu. Ia cukup puas mendapatkan ganti rugi dari TSJ berupa bahan makanan selama 37 tahun  untuk pasukan Chenrong yang berada dalam pengasingan. 

Demi pasukan ayah angkatnya, pertemuan dan kebersamaan Xiang Liu dengan Xiao Yao selalu bersifat transaksional. Hal ini mengaburkan pemahaman XY terhadap XL. Posisinya adalah sahabat bagi XY, meskipun jelas bahwa XL sangat mencintai XY. 

XL selalu menyalahkan teluh yang ditanam pada tubuh mereka sebagai penyebab ia sangat perhatian pada XL, namun di dalam hati ia tahu dengan atau tanpa teluh itu ia tetap akan jatuh hati pada XY. Lagi-lagi ia memilih mendekatkan XY dan TSJ karena tahu TSJ-lah satu-satunya yang paling bisa membahagiakan XY. Ia tak segan menukar peluang cintanya dengan peluang hidup pasukannya. Si transaksional banget, ya. 

Sosok XL mungkin jadi favorit banyak gadis bucin, bahkan idaman mereka. Tipe perempuan yang sudah mandiri takkan suka padanya semenawan apapun karena ia posesif dan kasar saat menyatakan cinta. Calon menantu yang dijauhkan para camer. 

Orang yang peka dan banyak menderita memang sangat mungkin berperilaku seperti XL. Ia bukan hanya amat sangat banyak menderita namun juga berkepala 9 sehingga lebih banyak otak untuk mengingat dan memproses.


Cinta Xiang Liu dan Tushan Jing: cinta sejati

Tushan Jing dapat julukan bulol alias budak cinta tolol. Posisinya sebagai ketua klan Tushan memberinya banyak prestis dan kekuatan. Keluarga Tushan adalah klan rubah dan pedagang paling kaya di seluruh Dahuang. 4 kerajaan yang ada sangat menghormati dan menghargainya. 

Ia sangat tampan. 4 keterampilan dasar bangsawan dikuasai dengan sempurna bahkan nomor satu di 4 kerajaan yang ada. Ia bersedia melepas semuanya demi menjadi Ye Shi Qi, pelayan Xiao Yao. Ia genius langka dalam hal bersiasat namun paling lembut hati dan pemaaf.


Tu Shan Jing


Cang Xuan memandang rendah dirinya tanpa tahu bahkan pondasi kerajaannya berasal dari TSJ. Banyak yang salah paham padanya termasuk para penonton dramanya. 

Banyak penonton yang sepemahaman dengan CX, sih. TSJ cowok lemah yang mau saja ditindas. Terlalu baik dan tidak tegas. Hanya Xiang Liu dan kakek raja yang tahu bahwa TSJ adalah orang yang paling tepat untuk XY. 

Orang yang sudah "dibunuh" dengan siksaan di luar nurul namun tetap bisa memaafkan dan mengasihi pelakunya adalah orang yang istimewa baik budinya. TSJ memang contoh pemilik budi pekerti paling paripurna.

Sulit, memang, memahami seseorang yang berada di puncak prestasi tapi berpikir terlalu sederhana. Si happy ending yang bikin banyak orang patah hati. 

XY sendiri merasa bahwa TSJ adalah penyelamatnya. Orang lain hanya tahu bahwa XY menyelamatkan TSJ dari kematian. Tak ada yang tahu bahwa menolong TSJ berarti menolong dirinya sendiri. 

Puluhan tahun sebelumnya XY pernah mengalami pengurungan dan siksaan selama puluhan tahun seperti yang dialami TSJ. Bedanya hanyalah; luka XY tidak separah TSJ. 

Seluruh tubuh TSJ rusak parah dan seluruh tulangnya patah. Dalam kondisi itu TSj tetap bertahan hidup sampai ditemukan oleh XY. Butuh 6 tahun untuk menyembuhkannya hingga dapat berjalan kembali. Melihat semangat hidup seperti itu, seluruh trauma XY sembuh. 



XY juga mencintai TSJ bahkan bersedia menunggunya, padahal XY sudah berjanji tidak akan pernah menunggu lagi selamanya. TSJ sebagai kepala keluarga Tushan maupun sebagai Ye Shi Qi akan selalu menemani XY di manapun dan di kondisi apapun serta bersedia hidup menyepi hanya berdua.


Feng Long dan Xiao Yao: Bukan cinta tapi harga diri

Feng Long berhasil membuat Xiao Yao bersedia menjadi tunangan bahkan menikah karena dua hal: demi kestabilan tahta Cang Xuan dan demi menyembunyikan patah hati akibat Tushan Jing menikah dengan Fangfeng Yi Ying. Setelah berpuluh tahun bertunangan dan negara mereka sudah damai, menikah adalah satu-satunya jalan.

Feng Long sangat bahagia saat menikah dengan Xiao Yao. Anak pertama Raja Haoling yang juga perempuan tercantik di seluruh bumi Dahuang. Tercantik di 4 kerajaan yang ada. Baginya pernikahan ini adalah prestis besar. Ia adalah kepala keluarga dari dua keluarga paling berpengaruh di negeri Chenrong: Klan Chenrong (mantan raja) dan klan Cishui.

pernikahan xio yao dengan feng long


Ketika pengantinnya diculik pada saat prosesi pernikahan, ia marah karena merasa dipermalukan. Pria terbaik di seantero negeri kalah telak di depan Fangfeng Bei si flamboyan pengangguran. Harga dirinya diinjak-injak. Tapi.... ia puas dengan ganti rugi pembatalan pernikahan dan cukup realistis mengakui ia menikah demi status saja. Jadi ketika ganti rugi sepadan, semua amarah menghilang. 

Fenglong lahir dan besar di keluarga terbaik dengan segala yang terbaik, bahkan pendidikan dan pekerjaan. Hanya satu tingkat di bawah raja. Ia memang seharusnya menjadi Raja Chenrong jika negerinya itu tidak takluk pada Raja Xiyan. 

Feng Long menjadi sosok pemuda berbakat yang lurus hati dan tak salah jika XY bersedia menikah dengannya. Sedikit banyak meski tak seektrim TSJ yang bersedia menyepi, namun FL bersedia menemani dan setia pada XY. Ya.. mungkin karena ia masih sebatas kagum saja, belum sampai mencintai dengan segala ekspektasi tinggi.


Ending Lost You Forever yang sangat menyedihkan

Perang yang terjadi mengubah banyak peta perjalanan hidup. Ah Nian yang manja berubah menjadi jenderal perang yang berwibawa. Cinta menya-menyenya pada Cang Xuan telah sirna. Mereka menikah karena kewajiban dua negara bersatu. Sebenarnya saya cukup terkecoh karena mengira Ah Nian dan Ru Shou akan menikah. Ternyata jauh dari bayangan.

Setelah negara Haoling dan Xiyan bersatu, tugas terakhir adalah menaklukkan duri dalam daging yaitu pasukan desertir Chenrong. Mereka akan diampuni jika bersedia takluk secara baik-baik. Sayangnya semua pasukan ini bertekad mati di peperangan. Ada quote bagus saat menjelaskan mengapa pasukan ini harus ada dan tetap ada sampai nafas terakhir. 



Para pembaca novel Lost You Forever pasti tahu bahwa pada akhirnya Feng Long dan Xiang Liu meninggal dan penyebabnya. Banyak yang patah hati bersama XL dan berharap XL dan XY bersama di akhir cerita. Itulah mengapa Lost You Forever atau Kehilanganmu Selamanya menjadi cerita yang mengharu biru, sad & happy ending bersamaan. Meski tahu akhir drama dan akhir kisah cinta XY, XL, CX, TSJ dan FL, drama Lost You Forever sangat dinantikan kehadirannya. 


Wajib tonton Lost You Forever season 2

Lost You Forever Season 2

Drama China 23 episode.

Tayang 8 Juli sampai akhir Juli 2024, hari Senin, Selasa, Rabu dan Kamis (6 episode/minggu)

Tonton di JSTV, WeTV, Aurora TV, Viki dan Tencent Video

Durasi 45 min.


Daftar pemain

Yang Zi sebagai Xiao Yao / Wen Xiao Liu / Haoling Jiu Yao / Xiling Jiu Yao

Zhang Wan Yi sebagai Xiyan Cang Xuan

Deng Wei sebagai Tushan Jing / Ye Shi Qi

Tan Jian Ci sebagai Xiang Liu / Fangfeng Bei

Wang Hong Yi sebagai Chishui Feng Long


baju pernikahan xiao yaou dengan tu shan jing
Baju pernikahan Xiao Yaou dengan Tushan Jing


Jangan bingung ya kalau Yang Zi memerankan banyak nama, Deng Wei juga pakai 2 nama. Semua karakternya sama, hanya menunjukkan perubahan hidup mereka, naik turunnya.

Yang Zi sangat apik saat memerankan Wen Xiao Liu (versi laki-lakinya Xiao Yao. Ia bersembunyi di negeri Chingshui setelah penyekapan 70 tahun yang dialaminya karena dikira anak Ci Shen. Ia menyamar sebagai tabib miskin dan berkali-kali bentrok dengan Cang Xuan yang tak tahu siapa jati dirinya. Dengan status sebagai Wen Xiao Liu inilah ia berhubungan baik dengan Xiang Liu dan Tushan Jing dan keduanya sudah  mencintai XY. Yah, meskipun awalnya XL pasti mual karena jatuh hati pada dewa laki-laki yang menyamar jadi rakyat jelata.



Setelah statusnya diakui Kerajaan Haoling, namanya kembali menjadi Haoling Jiu Yao. Setelah statusnya tidak diakui Kerajaan Haoling, namanya menjadi Xiling Jiu Yao. Xiling adalah marga ibunya. Namun mereka yang dekat tetap memanggilnya Xiao Yao, tak peduli bagaimanapun.

Xiao Yao hanya ingin menjadi Xio Yaou. Sosok yang bebas dari semua tugas dan tanggung jawab sebagai penguasa. Ia hanya ingin tinggal di kota kecil sebagai tabib bersama orang yang dia cintai. Orang itu adalah Tushan Jing yang bersedia menjadi Ye Shi Qi demi dirinya.

Oooh... drama Lost You Forever, baik season 1 season 2 menjadi satu di antara 2 drama yang paling saya tunggu di tahun 2024 ini. Memang hanya dua yang setia saya tunggu selama bertahun-tahun, yaitu Lost You Forever dan Joy of Life. Lainnya banyak yang saya suka tapi bukan most wanted.



Yang suka drama tentang kehidupan dewa yang indah, fantastik dan berteknologi CGI terbaik, Lost You Forever memang pilihan yang sangat tepat. Dilihat dari angle manapun tetaplah indah, memuaskan, dan membuat penonton ingin menonton ulang lagi dan lagi.

Btw, ada yang memasukkan Lost You Forever sebagai drama wuxia. Saya tetap bersikukuh memasukkannya ke drama xianxia karena bercerita tentang kehidupan para dewa, siluman dan semacamnya. Hidup ratusan tahun, patah hati puluhan tahun, tiada terasa. 

Tak banyak perang tanding dengan warna-warni indah khas xianxia, karena drama ini lebih cocok untuk para bucin yang mudah terlena dengan kisah cinta yang berliku meski ending-nya satu. Juga untuk penyuka novel melodrama yang ditulis dengan sangat indah dan merasuk ke dalam jiwa. 

Sayangnya saya bukan bucin alias budak cinta. Saya pecinta cerita fantastis yang digarap dengan sangat apik sampai tiada kata cela yang terucap. Menurut saya drama ini - kecuali timeline yang berpuluh tahun - adalah narasi kisah cinta yang sempurna. 

Memang tidak mudah melogika garis waktu di dunia dewa. Sama seperti patah hati Yang Zi pada Cheng Yi di Immortal Samsara yang berlangsung selama 1800 tahun. 900 tahun saat jadi dewa dan 900 saat jadi roh. Untunglah saking bagusnya tidak membuat bosan. Hahaha. 



6 Komentar

  1. Wahh, rumit juga percintaan mereka. Makin pusing gak tuh dengan namanya cinta.. hehehhe. Apalagi kalo dialaminya secara nyata...


    Newsartstory

    BalasHapus
  2. Aku sekarang juga jadi sering nonton cdrama cuma kalo yang lost you forever ini belum pernah nonton, masih selesein donghua dulu hehe

    BalasHapus
  3. cdrama dengan latar kisah sejarah gini sepertinya seru banget buat ditonton ya, nanti coba-coba nonton di we tv ah

    BalasHapus
  4. Bisa jadi ini drama Cina terumit soal percintaan :D Tapi aku memang belum pernah nonton Lost You Forever ini sih hihihi.... Ceritanya cocok ditonton buat yang senang dunia dewa dan semacamnya. Ini kayak ada sejarahnya juga dan kostumnya keren sih besar effortnya nih :)

    BalasHapus
  5. Sekarang dracin lg naik daun ya. byk yg beralih dr drakor ke dracin.

    BalasHapus
  6. Kisah percintaan yang rumit. Saya sendiri kurang suka kalau misalnya XL jadi berpasangan dengan XY. Memang Tu Shan Jing lah pasangan sebenarnya dari XL

    BalasHapus

Terima kasih sudah berkenan meninggalkan jejak di sini. Mohon tidak memasang iklan atau link hidup di sini. :)