Target 2014 Untuk Kreasi Flanel Susindra Craft

Sobat Cakrawala Susindra, ...alhamdulillah tahun 2014 sudah datang. Setelah bermuhasabah dan berjanji menjadi pribadi yang lebih baik, saya dan suami menetapkan target yang lebih rasional. Target untuk keluarga, anak-anak, dan yang terpenting, target pencapaian usaha kreasi flanel saya yang harus semakin meningkat penjualan dan kualitasnya.

Tahun 2013 lalu, saya menetapkan target crafter pemula, yaitu kreasi flanel saya harus dikenal dan disukai banyak orang. maklum, saya mengawali usaha ini menjelang akhir tahun 2012. jadi masih newbie banget. Subhanallah... ternyata melebihi target. Tak hanya dikenal dan disukai, tetapi banyak pesanan dan repeat order. Bahkan dipercaya OS untuk pembeli high end. Dan yang lebih membahagiakan, 90 % menyatakan kepuasan dan kerapihan di inbox. Saya bahkan berhasil menjual habis di acara Blogger Nusantara 2013 di Jogja dan saya tulis di posting Blogger Nekat: Buka Lapak di Blogger Nusantara 2013

Tahun 2014 ini saya memiliki target yang lebih besar lagi. Saya harus bisa memperlebar sayap usaha kreasi flanel saya ini dan menjual lebih banyak lagi. InsyaAllah usaha ini akan menjadi usaha utama keluarga Susindra. Target besar tentulah diimbangi dengan usaha yang lebih keras dan disiplin. Tak hanya disiplin waktu pengerjaan dan menjaga kualitas, tetapi juga harus displin mengeluarkan zakat hasil penjualan agar usaha semakin barokah.

Begitulah.... setiap usaha harus diiringi do'a dan keyakinan penuh. Semangat juga harus dijaga agar selalu menjadi energi positif. 

Mengawali tahun 2014 ini, saya membuat promo diskon 25% untuk pembelian kreasi flanel saya yang ada di album Lil SweetZ's Garden. Album ini memang khusus untuk pembelian retail satuan. Beberapa kreasi di sana hanya satu kali saja dibuat. Jadi eksklusif. Tertarik? Ayo ah... gabung dengan teman-teman yang sudah membeli kreasi saya. Bulan depan, akan ada kontes foto bersama kreasi saya, loh. Silahkan mulai membuat Foto selfie with Susindra craft sebelum kontes fotonya digelar. Juga... InsyaAllah akan ada kuis mini di blog ini tiap kurun waktu tertentu. Apakah Sobat Susindra bersedia ikut acara sederhana ini?


13 Komentar

  1. wah silahkan bagi yang berminat, mumpung diskon 25 %

    BalasHapus
  2. Barakallah mbak Susi. Semoga semakin berlimpah rezekinya dan semakin berkah ^_^

    BalasHapus
  3. alhamdulillaaah mak...berkah usaha, kerja keras dan kemauan..selamat mba, semoga makin maju...

    BalasHapus
  4. Semakin lama seharusnya kualitas kita semakin meningkat ya jeng, baik untuk urusan dunia maupun urusan akhirat.
    Teruslah berkarya,.Allah Swt suka dengan makhlukNya yang kelelahan karena bekerja keras.
    Salam hangat dari Surabaya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Sepakat pakde. Harus ada peningkatan kualitas agar tidak merugi dunia-akherat. :)

      Salam sayang selalu, pakde

      Hapus
  5. dari hobi bisa menghasilkan sesuatu ya mbak keren mbak susi

    BalasHapus
  6. Sukses ya mbak. Saya tunggu GAnya, kalau mudah saya ikutan

    BalasHapus
  7. Bunga terbarunya cantiiik :)
    Sukses terus untuk usahanya ya, Mbak ^_^

    BalasHapus

Terima kasih sudah berkenan meninggalkan jejak di sini. Mohon tidak memasang iklan atau link hidup di sini. :)